Korban tewas akibat tabrakan beruntun di Jalan Nasional Banda Aceh-Medan kawasan Indrapuri, Aceh Besar ketika dievakuasi ke RS Satelit Indrapuri, Sabtu (29/8/2015) sore. |
BANDA ACEH -Korban tewas akibat tabrakan beruntun di Jalan Nasional Banda Aceh-Medan kawasan Indrapuri, Aceh Besar, Sabtu (29/8/2015) sore dilaporkan bernama Syukur Zainon (30) yang lebih dikenal dengan panggilan Cut Lem yang disebut sebut mantan kombatan, warga Gampong Lheu, Kecamatan Indrapuri, Aceh Besar.
Belum diketahui apakah Cut Lem yang menyopiri Toyota Rush BL 710 JC atau korban sebagai penumpang. Namun menurut laporan Toyota Rush melaju dari Banda Aceh untuk pulang ke Indrapuri sedangkan dari arah Medan ke Banda Aceh meluncur Avanza pelat merah BL 205 PC, dan Innova masih pelat putih BL 1193 EG.
Saksi nata menyebutkan, antara Rush dengan Avanza terlibat laga kambing sedangkan bagian belakang Avanza dihantam lagi oleh mobil Innova. Informasi ini sekaligus meluruskan berita yang berkembang sebelumnya yang menyebutkan ketiga mobil melaju searah yaitu dari arah Banda Aceh. Musibah itu sendiri terjadi sekitar pukul 16.15 WIB ketika kawasan tersebut diguyur hujan.
Relawan komunikasi RAPI Aceh Besar dan Banda Aceh di lokasi kejadian melaporkan semua korban luka-luka dilarikan ke RSUZA Banda Aceh sedangkan korban meninggal sempat dievakuasi ke RS Satelit Indrapuri. Hingga saat ini belum diketahui identitas korban luka-luka dari ketiga mobil. Kasus itu sendiri sudah ditangani Satlantas Polres Aceh Besar.
sumber:http://aceh.tribunnews.com
No comments:
Post a Comment